Beranda Tips Print Photo Biar Jelas dan Tidak Pecah
Postingan
Batal

Tips Print Photo Biar Jelas dan Tidak Pecah

Anda punya ponsel dengan built in camera? Tampaknya, zaman sekarang terasa kurang lengkap kalau punya ponsel yang tidak ber-camera. Camera tampaknya telah menjadi feature standar yang harus ada dalam sebuah ponsel. Makanya tak heran, bila kemudian di pasaran banyak sekali ponsel bercamera dengan megapixel yang semakin besar.

Masalahnya, saat anda ingin mem-print out foto hasil jepretan anda, anda bingung berapa ukuran terbaik untuk print outnya? Misalnya anda punya ponsel camera 2 megapixel, berapa ukuran untuk memprint-outnya? Apakah 4 x 6,  x 10 atau 12 x 16? Nah biar anda tidak bingung, berikut ini adalah perbandingan antara megapixel dengan ukuran foto terbaik yang bisa anda print out.

  • 2,0 megapixel ukuran terbaik 4 x 6 inchies
  • 3,0 megapixel ukuran terbaik 5 x 7 inchies
  • 4,0 megapixel ukuran terbaik 8 x 10 inchies
  • 5,0 megapixel ukuran terbaik 9 x 12 inchies
  • 6,0 megapixel ukuran terbaik 11 x 14 inchies
  • 8,0 megapixel ukuran terbaik 12 x 16 inchies
  • 10,0 megapixel ukuran terbaik 16 x 20 inchies
  • 12,0 megapixel ukuran terbaik 18 x 24 inchies

Jika anda punya ponsel camera 3,0 megapixel, anda bisa membuat sebuah foto berkualitas tinggi sampai dengan ukuran 5 x 7 inchies. Tapi bukan berarti anda tidak boleh memprint-out dengan ukuran yang lebih besar dari itu. Anda bisa memprint-out, sesuai dengan besarnya ukuran yang anda inginkan. Anda bisa kok memprint-out sampai 20 x 40 inchies atau bahkan lebih besar dari itu.

Bila anda memprint-put 3, 0 megapixel pada ukuran 5 x 7 inchies atau kurang , anda bisa mendapatkan hasil foto yang terbaik. Bahkan bila anda memprint-outnya pada ukuran 4 x 6, maka anda akan mendapat sebuah foto berkualitas tinggi dengan detil yang jelas dan bagus. Memprint-put 3, 0 megapixel pada ukuran 12 x 16 inchies,
anda akan mendapat foto yang kurang jelas atau buram, apalagi bila anda memprint-out 3 megapixel pada ukuran 40 x 60 inchies, maka kualitasnya benar-benar menurun.

Postingan ini dilisensikan di bawah CC BY 4.0 oleh penulis.